Rabu, 02 September 2015

kota kelahiranku

KABUPATEN NGAWI


Kabupaten Ngawi adalah sebuah wilayah kabupaten di ProvinsiJawa Timur,Indonesia. Ibu kotanya adalah Ngawi. Kabupaten ini terletak di bagian barat Provinsi Jawa Timur yang berbatasan langsung dengan ProvinsiJawa Tengah. Sejarah Asal usul Kata Ngawi berasal dari kata awi,bahasa Sanskerta yang berarti bambu dan mendapat imbuhan kata "ng" sehingga menjadi Ngawi. Dulu Ngawi banyak terdapat pohon bambu. Seperti halnya dengan nama-nama di daerah-daerah lain yang banyak sekali nama-nama tempat (desa) yang di kaitkan dengan nama tumbuh-tumbuhan. Seperti Ngawi menunjukkan suatu tempat yang di sekitar pinggir Bengawan Solo dan Bengawan Madiun yang banyak ditumbuhi bambu.Nama ngawi berasal dari “awi”atau “bambu” yang selanjutnya mendapat tambahan huruf sengau “ng” menjadi “ngawi”. Apabila diperhatikan, di Indonesia khususnya jawa, banyak sekali nama-nama tempat (desa) yang dikaitkan dengan flora, seperti : Ciawi, Waringin Pitu, Pelem, Pakis, Manggis dan lain-lain. WilayahKabupaten Ngawi terletak di wilayah barat Provinsi Jawa Timur yang berbatasan langsung dengan Provinsi Jawa Tengah. Luas wilayah Kabupaten Ngawi adalah 1.298,58 km2, di mana sekitar 40 persen atau sekitar 506,6 km2 berupa lahan sawah. Secara administrasi wilayah ini terbagi ke dalam 19 kecamatan dan 217 desa, dimana 4 dari 217 desa tersebut adalah kelurahan. Pada tahun 2004 berdasarkan Peraturan Daerah (Perda) wilayah Kabupaten Ngawi terbagi ke dalam 19 kecamatan, namun karenaprasaranan administrasi di kedua kecamatan baru belum terbentuk maka dalam publikasi ini masih menggunakan Perda yang lama.Secara geografis Kabupaten Ngawi terletak pada posisi 7° 21’ - 7° 31’ Lintang Selatan dan 110° 10’ - 111° 40’ Bujur Timur. Topografi wilayah ini adalah berupa dataran tinggi dan tanah datar. Tercatat 4 kecamatan terletak pada dataran tinggi yaituSine,Ngrambe,JogorogodanKendalyang terletak di kaki Gunung Lawu.Kabupaten ini berbatasan denganKabupaten Grobogan,Kabupaten Blora(keduanya termasuk wilayah Provinsi Jawa Tengah), danKabupaten Bojonegorodi utara,Kabupaten Madiundi timur,Kabupaten MagetandanKabupaten Madiundi selatan, sertaKabupaten Sragen(Jawa Tengah) di barat. Bagian utara merupakan perbukitan, bagian dariPegunungan Kendeng. Bagian barat daya adalah kawasan pegunungan, bagian dari sistemGunung Lawu(3.265 meter). Kecamatan Kabupaten Ngawi terdiri atas 19 kecamatan yang terbagi dalam sejumlah 217 desa dan 4 kelurahan. Pusat pemerintahan di Kecamatan Ngawi.
1.Kecamatan Bringin.
2.Kecamatan Geneng.
3.Kecamatan Jogorogo.
4.Kecamatan Karangjati.
5.Kecamatan Kedunggalar.
6.Kecamatan Kendal.
7.Kecamatan Kwadungan.
8.Kecamatan Mantingan.
9.Kecamatan Ngawi.
10.KecamatanNgrambe.
11.Kecamatan Padas.
12.Kecamatan Pangkur.
13.Kecamatan Paron.
14.Kecamatan Pitu.
15.Kecamatan Sine.
16.Kecamatan Widodaren.
17.Kecamatan Karanganyar
18.Kecamatan Kasreman
19.Kecamatan Gerih

Makanan khas
 Makanan Khas Asli kota Ngawi AdalahTepo Tahu(Pertama kali di buat olehBp Palio), kemudianWedang Cemue. karena rasanyayang enak banyak tempat lain mengklaim cemue berasal dari daerahnya, tapiCemueadalah benar benar Asli kota Ngawi,Sate ayam Ngawijuga mempunyai rasa yang berbeda dengan sate ayam daerah lain. Selain itu makanan ringan semacamKripik tempe,ledre, danGetibanyak terdapat di Ngawi, Nasi pecel Ngawijuga memiliki rasa yang khas berbeda dengan nasi pecel di kota lain.

Kesenian
 Kesenian Daerah Asli Kabupaten Ngawi adalahTari Orek Orek,Tari Kecetan,Dongkrek,Wayang Krucil

Sumber:https://id.m.wikipedia.org/wiki/Jawa_Timur

Tidak ada komentar:

Posting Komentar